Dukuh Tirto


Lokasi: Dukuh Tirto

PROFIL DUSUN

Dusun Tirto merupakan salah satu dusun yang sudah cukup berkembang di Desa Hargotirto. Dusun yang sebagian besar penduduknya bermata pencaharian sebagai penderes ini menghasilkan hasil perkebunan di antaranya durian, manggis, dan cengkeh yang merupakan hasil tahunan dusun ini.

Menurut Bapak Sunarto, salah satu warga di Dusun Tirto, dusun ini memiliki beberapa peninggalan yang memiliki nilai sejarah yang tinggi. Salah satunya adalah Situs Kyai Gunung Tirto, yang merupakan peninggalan Kyai Tirto yang mengembara dari Gunung Merapi menuju Dusun Teganing yang kemudian kembali lagi ke Gunung Merapi. Karena luasnya desa yang dijelajahinya, hal tersebut membuat Dusun Teganing terbagi menjadi tiga.

Organisasi yang berjalan di Dusun Tirto cukup aktif di antaranya organisasi karang taruna, kelompok tani peternakan, dan kelompok tani khusus ladang yang aktif setiap hari Minggu dan Selasa. Kesenian di dusun ini cukup bervariasi, di antaranya kethoprak yang bernama Sedyo Rahayu, jathilan yang bernama Turonggo Bekso Iromo yang tahun lalu berhasil menjuarai kompetisi jathilan se-Desa Hargotirto. Dusun ini memiliki satu bangunan sekolah yaitu SD Negeri Hargotirto.

Saat ini, Dusun Tirto sedang mengembangkan potensi wisatanya yang bernama Kelok Bukit Slempang. Situs ini selesai dibangun bulan Februari 2017 lalu, sehingga hingga saat ini pengelolaannya masih dikembangkan. Potensi wisata ini sudah sering dikunjungi warga sekitar, namun belum banyak masyarakat yang mengetahuinya. Untuk ke depannya, diharapkan Dusun Tirto dapat memaksimalkan potensi yang dimilikinya sehingga dapat membuat daerahnya sejahtera.



Sumber data primer: Warga Dusun Tirto

Komentar

Postingan Populer